Total Tayangan Halaman

Kamis, 31 Maret 2016

Review LG D802 G2 16GB

?ِ?ْ?????????????????ِ ??ِ???َّ?ْ?َ?ِ ???َّ?ِ??



MEMORI DAN KONEKTIVITAS

Dibekali dengan prosesor Quad Core Qualcomm Snapdragon 800 berkecepatan 2.26 GHz dipadu dengan memori RAM 2 GB membuat LG G2 menjadi smartphone dengan kinerja yang luar biasa handal. Mainkan game terbaru, tonton film Full HD tanpa lag dan rasakan transisi antarmuka yang begitu cepat dan responsif. LG G2 dikemas dengan baterai SiO+ 3000 mAh yang diciptakan untuk mendukung handphone dengan desain yang slim dan bentuk yang ergonomis serta daya tahan baterai yang mengagumkan. Teknologi Silicon Oxide Plus akan mengatur daya sehingga lebih efisien. Telah mendukung internet dengan kecepatan tinggi pada jaringan selular yaitu 4G LTE, 3G HSDPA, namun untuk fasilitas 4G ini belum bisa di gunakan di Indonesia, sehingga kita cuma bisa memakai fasilitas internet 3G. Kita juga tidak perlu khawatir ketika sedang berada dalam pedesaan, karena kita masih bisa menggunakan fasilitas GPRS dan EDGE.

KAMERA DAN MULTIMEDIA

Bidik gambar dengan tajam, detail dan kualitas tinggi dengan kamera beresolusi 13 MP yang didukung lensa sapphire crystal glass anti gores untuk melindungi lensa. Ditambah juga dengan dua axis optical image stabilization dan multi-point auto-focus untuk membantu memproduksi gambar yang indah dan video Full HD 1080p.

KESIMPULAN

Namun begitu ponsel ini tetap masih mempunyai kekurang yaitu Baterai yang menyatu dengan Handphone, sehingga daya tahan baterai kurang maksimal jika di gunakan terus menerus. Tombol Volume yang lain dari pada yang lain, dimana letak tombol volume ini berada di bagian belakang dekat kamera, sehingga terkadang membuat kita kesulitan jika mau mengecilkan volume. Tidak ada slot penyimpanan eksternal, dimana Smartphone ini hanya mengandalkan memory internal yang berkapasitas hingga 16 Gb.


Spesifikasi
2G Network
GSM 850 / 900 / 1800 / 1900
3G Network
HSDPA 850 / 1900 / 2100
4G Network
LTE
Dimensi
138.5 x 70.9 x 8.9 mm
Tipe Display
IPS LCD capacitive touchscreen
File Format
WAV
Resolusi
1080 x 1920 pixels
Ukuran
5.2"
OS
Android OS, v4.2.2 (Jelly Bean)
Chipset
Qualcomm MSM8974 Snapdragon 800
CPU
Quad-core 2.26 GHz Krait 400
Memori Internal
16 GB, 2 GB RAM
Kamera (utama)
13MP
Kamera (depan)
2.1MP
GPS
GLONASS
WLAN
Wi-Fi Direct
Baterai
Li-Po 3000 mAh
Ports
3.5mm audio jack
Fitur lain
Geo-tagging

??ْ?َ?ْ?ُ ?ِ?َّ?ِ ?َ?ِّ ??ْ?َٰ?َ?ِ??

Artikel Terkait

0 komentar

Posting Komentar

Cancel Reply
Share It